Posted by : Unknown
Sabtu, 04 Februari 2017
Daftar Software Karaoke Dan Aplikasi Karaoke Terbaik Gratis
Bagi kamu yang hoby bernyanyi, tapi tidak sempat pergi ke tempat
hiburan karaoke. Kamu bisa menggunakan software karaoke yang bisa di
install di pc atau komputer. Dengan menggunakan software karaoke, kamu
tidak perlu membuang uang untuk ke dunia hiburan karaoke. Tenang
aplikasi karaoke ini gratis, tinggal download saja di internet lalu
install di pc komputermu.
Selain itu kamu bisa sepuasnya bernyanyi tanpa ada batasan waktu
menggunakan software karaoke ini, apalagi aplikasi karaoke ini gratis
dan mempunyai fitur-fitur yang banyak dan tentunya semua sudah tersaji
untuk kamu yang hoby menyanyi.
Baca Juga :
Baca Juga :
Berikut beberapa Daftar Software Karaoke Dan Aplikasi Karaoke Terbaik Gratis
1. Software Karaoke Advanced Karaoke Player
Aplikasi karaoke gratis yang pertama adalah bernama Advanced Karaoke
Player, aplikasi ini mempunyai fitur yang dapat mengakses file-file
media dengan cepat. Dan jika kamu ingin menggunakan aplikasi ini, kamu
tidak merasa repot menambah file secara manual. Selain itu software
karaoke advanced karaoke player juga support dengan beberapa format
utama video atau audio, misalnya MP4, MP3, AVI, MKV, MPG, DAT, WMV, VOB,
ASF, RMVB dan juga RM. Lengkap bukan format yang di miliki software
karaoke ini, dengan begitu kamu bisa menambahkan semua lagu yang ada
pada komputer atau laptop.
2. Software Karaoke One Karaoke
Software karaoke selanjutnya yaitu one karaoke, software yang satu ini
cukup terkenal dan populer, selain itu kamu juga bisa menggunakannya
atau menginstall gratis di pc komputermu. Aplikasi karaoke ini juga
support hampir semua format video atau audio seperti DAT, AVI, KAR, MOV,
WMV, MP3, MP4, dan lain-lain.
3. Software Karaoke Karafun
Dengan menggunakan software karaoke Karafun, kamu bisa memutar semua
lagu yang ada di pc komputer. Karena software ini sudah populer di
kalangan masyarakat pecinta karaoke, selain itu kamu juga bisa memutar
lagu lewat online dengan katalog yang sudah di siapkan. Hampir semua
format mendukung software karaoke ini, misalnya seperti MP3, LRC, KFN,
KAR, KOK, CDG, dan MID (Format file audio), sedangkang untuk format
video aplikasi ini mendukung format MPG serta AVI saja.
4. Software Karaoke Tri Karaoke
Software karaoke ini mempunyai banyak fitur di dalamnya seperti
pengaturan suara, tempo, suara removal dan juga penyimpanan file audio
ke dalam format MP3. Maka jangan bingung dan ragu menggunakan software
karaoke ini, karena kamu akan benar-benar merasakan karaoke seperti di
tempat-tempat hiburan.
Aplikasi karaoke ini mendukung beberapa format seperti DAT, VOB, MP3,
WAVE, MIDI, MKV, MP4, 3GP, AVI, MPEG, FLV, dengan mendukung format yang
lengkap, tentunya menambah aplikasi karaoke ini lebih professional.
5. Software Karaoke VanBasco's Karaoke Player
Aplikasi karaoke ini mempunyai beragam fitur yang tak kalah penting dari
aplikasi karaoke yang lain, adapun beberapa fitur-fiturnya yaitu kamu
bisa merubah font, membuat gambar backgroud, dan juga merubah warna
latar belakang. Sedangkan untuk format audio dan video yang terdapat
pada aplikasi karaoke ini mampu mendukung semua format. Jadi aplikasi
karaoke ini benar-benar sebuah aplikasi yang professional. Ketika kamu
memutar lagu, maka lirik akan langsung muncul pada aplikasi karaoke ini.
6. Software Karaoke Walaoke
Aplikasi karaoke walaoke bisa menyajikan video yang kamu buat sendiri
dan menjadikannya sebagai background serta bisa juga melakukan print out
semua daftar lagu yang ada di dalam aplikasinya. Selain itu kamu juga
bisa memilih beberapa daftar lagu berdasarkan nomer urut lagunya, fitur
lainnya kamu bisa mengubah warna lirik lagunya, sehingga kamu bisa
merasa nyaman saat membacanya.
7. Software Karaoke MiniLyrics
Dengan menggunakan software karaoke ini kamu bisa bernyanyi bersama
temanmu atau biasa di sebut duet, selain itu software karaoke ini juga
mempunyai fitur menangkap lirik lagu di setiap kata-katanya, dan kamu
juga bisa merubah warna, ukuran dan juga font saat di tampilkan pada
desktop komputermu. Menggunakan minilyrics kamu bisa memutar lagu lewat
online atau bisa menangkap lirik di online, dengan syarat komputermu
sudah terhubung dengan internet.
8. Software Karaoke KaraokeKanta
Software karaoke yang selanjutnya adalah KaraokeKanta, software karaoke
ini memiliki banyak fitur diantaranya yaitu merubah format, mengatur
keseimbangan serta kecepatan video, mengubah nada, merubah tampilan yang
lebih bagus, dan masih banyak fitur-fitur lain di dalam software
karaoke ini.
Software karaoke KaraokeKanta juga mendukung format seperti MPEG, FLV, MOV, DIVX, AVI, MP4 dan lain-lain.
9. Software Karaoke CDG Plug-in Winamp
Sebuah software yang merupakan plug-in dari aplikasi pemutar musik
winamp, jadi kamu tinggal unduh plug-in winampnya saja, lalu tambahkan
pada aplikasi winamp yang sudah terkenal untuk memutar musik.
Software karaoke ini, mendukung hampir semua format audio serta video,
dan juga kamu akan dapat dengan mudah memainkan software ini, karena
software karaoke ini masih satu produksi dengan winamp.
10. Software Karaoke Karaoke 5
Software karaoke yang terahir adalah Karaoke 5, dengan menggunakan
software karaoke 5 kamu bisa bernyanyi sesukamu hanya menggunakan
komputer di rumah, selain softwarenya gratis, terdapat banyak fitur yang
di miliki software karaoke 5 ini.
Mungkin itu saja beberapa Daftar Software Karaoke Dan Aplikasi Karaoke Terbaik Gratis,
dengan begitu kamu tidak usah membuang uang untuk pergi ke tempat
hiburan karaoke. Hanya di dalam rumah saja, kamu bisa menikmati asyiknya
bernyanyi, dan jug gratis pula. Semoga artikel tentang software karaoke
dan aplikasi karaoke bermanfaat bagi kamu yang doyan bernyanyi.